Titik pusat pertemuan antara Jhongxiao W.Rd, Yanping N.Rd, Jhonghua Rd., Yanping S.Rd dan Bo Ai Lu Distrik Jhongjheng Taipei 100.
Terdapat 5 gerbang kota kuno di Taipei :
Gerbang Timur (Gerbang Jingfu), Gerbang Selatan (Gerbang Baocheng), Gerbang Selatan (Gerbang Lizheng), Gerbang Selatan Kecil (Gerbang Chongxi), Gerbang Utara (Gerbang Cheng En) yang dibangun pada era Liu Ming Chuan, dinasti kekaisaran Guang Xu Qing. Gerbang ini dibangun untuk mendorong para pengusaha melakukan investasi dan mendirikan bangunan di dalam gerbang Taipei. Akhirnya terbentuklah jalan-jalan dan area ini berkembang dengan makmur.
Gerbang Utara Taipei ini dinamakan juga sebagai Gerbang Cheng En. Gerbang ini pada dulunya dilintasi untuk menuju daerah Dadaocheng. Gerbangnya setinggi 2 lantai. Komponen dinding gerbang keras dan padat membentuk gerbang pertahanan yang kuat dan tertutup. Di depan dan belakang lantai 2 terdapat lubang jendela persegi dan melingkar yang dapat memudahkan mereka mengintai dan melakukan pertahanan. Pembangunan awal gerbang utara ini sama dengan konsep gerbang timur yang memiliki lapisan dinding luar, yang disebut sebagai barbican (menara pertahanan luar). Di atasnya terdapat reklame horizontal dengan tulisan “巖疆鎖鑰-Jiang Yan Suo Yao”, sayangnya telah dibongkar saat zaman pendudukan Jepang dan telah dipindahkan dan dipamerkan di depan area kosong gerbang Utara.
Beberapa tahun ini sempat direncanakan pembongkaran gerbang utara ini. Seiring dengan konsep pelestarian warisan budaya yang semakin meningkat, gerbang ini akhirnya berhasil dilestarikan dan telah menjadi satu-satunya gerbang tua bergaya Dinasti Qing yang dilestarikan dari 5 gerbang tersebut dan merupakan gerbang historis negara terpenting Taipei. Karena memiliki fungsi pertahanan di zaman dahulu, gerbang inilah yang menjadi satu-satunya testimoni nyata pertahanan negara saat ini.